Tips Meredam Panas Atap Seng #1

TIPS MEREDAM PANAS ATAP SENG #1

Tips Meredam Panas Atap Seng – Seperti yang kita ketahui bahwa seng merupakan lapisan atap yang panas. Sudah dipastikan penghuni rumah akan merasakan kepanasan ketika siang hari. Lantas bagaimana cara mengatasinya? Meredam panas ini dibutuhkan teknik tersendiri di dalam penerapannya. Penasaran bagaimana caranya?

Tips Meredam Panas Atap Seng

Karena faktor panas tersebut, sehingga atap seng dirasa kurang nyaman untuk diaplikasikan pada sebuah atap rumah. Jika anda memutuskan untuk tetap dijadikan pilihan untuk dipakai pada hunian anda, sebaiknya ditambahkan peredam panas sebagai Insulator didalam penerapannya. Insulator ini akan memberikan efek yang dapat membuat atap seng menjadi relatif nyaman untuk digunakan pada atap sebuah hunian.

Pada siang hari temperatur panas yang terjadi di dalam ruangan, disebabkan karena terjadinya proses perpindahan panas radiasi dari panas atap ke bawah bagian plafon rumah. Suhu pada siang hari yang diakibatkan oleh panas sinar dapat mencapai sekitar 70ºC. Proses perpindahan sebagai akibat dari radiasi panas merupakan fenomena atau hal yang cukup unik untuk dicermati. Dalam keadaan tersebut, proses kenaikan suhu akan berjalan seiring dengan peningkatan radiasi panas. Sebagai contoh, sebuah atap yang berada pada suhu 70ºC dapat memancarkan lebih dari 10 kali radiasi panas terhadap plafon yang terletak di bawahnya. Sebagai solusi untuk penanganan naiknya suhu ruangan adalah dengan cara mengurangi radiasi panas yang ada pada bangunan.

Metode terbaik sebagai cara meredam panas atap seng adalah dengan memblokir sebagian besar panas melalui  lapisan bahan yang akan menjadi insulator. Bahan pelapis ini akan ditempatkan di bawah atap, disesuaikan dengan jenis atap yang dipilih. Pada penerapan insulator ini, bagian bawah atap seng akan dilapisi dengan:

1. Menggunakan Aluminium Foil

Aluminium foil merupakan pelapis yang cukup ideal sebagai fungsi penahan radiasi matahari dengan kemampuan sampai dengan 97% dari total radiasi yang masuk ke arah atap, karena sifatnya yang tidak menyerap panas, tetapi memantulkan panas. Aluminium foil merupakan pilihan yang cukup populer untuk mengantisipasi panas atap seng. Keunggulan pemilihan pelapis aluminium foil:                       

  • Merupakan Insulator atau peredam panas yang baik.
  • Bahan aluminium foil ini terbuat dari bahan yang kuat, elastis, tahan terhadap air dan freon.
  • Selain itu keunggulan lainnya adalah sifat bahannya yang relatif aman sebagai pelapis atap.
  • Ramah lingkungan.
  • Melindungi bangunan dari kebocoran dan tampias karena hujan.
  • Berfungsi juga sebagai pelindung plafon dari kerusakan karena melendut yang dapat disebabkan oleh suhu panas dari matahari.
  • Membuat plafon terjaga kebersihannya dan bebas dari debu ataupun kotoran yang masuk.
  • Praktis karena pemasangannya yang cukup mudah.
  • Mempunyai struktur aluminium kokoh yang terdiri dari:
    • Foil yang terdapat pada bagian atas. Fungsinya sebagai penangkal radiasi matahari sampai dengan 97% dari cahaya yang masuk ke atap.
    • Kantong udara (bubble) atau jalur rongga udara. Fungsinya sebagai jalur penahan radiasi panas yang masuk ke bagian plafon yang terletak dibawah aluminium. Pada prosesnya, kantong udara ini bersifat sebagai ventilasi atap yang akan membantu mendinginkan panas yang masuk, sekaligus berfungsi untuk membuang kelebihan panas tersebut kembali ke luar bangunan.
    • Lapisan anti robek pada bagian bawah. Lapisan aluminium foil ini mampu menahan beban hingga 100 kg dan sebagai bahan yang sifatnya anti robek.

Tahap-Tahap pemasangan aluminium foil sebagai pelapis atap, pertama-tama siapkan bahan-bahan yang digunakan, contohnya:

  • Jaring kawat
  • Kertas aluminium foil
  • Glass wool

Jika sudah, proses selanjutnya adalah tahap pemasangan:

  • Pasang terlebih dahulu jaring kawat diatas rangka atap.
  • Setelah jaring kawat terpasang, tahap selanjutnya adalah memasang lapisan kertas alumunium tepat diatas jaring kawat dengan posisi bagian yang mengkilat berada pada posisi bawah.
  • Setelah alumunium lapisan aluminium foil terpasang dengan sempurna, tahapan berikutnya lapisi dengan glass wool tepat diatasnya.
  • Jika sudah selesai penyelesaian tahapan tersebut, barulah bagian penutup atapnya dapat dipasang.

PUSAT GENTENG DI JOGJA – GENTENG BERKUALITAS JOGJA – GENTENG TERLENGKAP JOGJA – Pusat Genteng Terlengkap di Jogja. Harga Terjangkau banyak pilihan dan Berkualitas. Untuk pemesanan KLIK DISINI | Hubungi kami di Telp: (0274)623 225 | WA: 085101470536 | Fax: (0274)641 5387 | Email: ssrgenteng@yahoo.com

Tinggalkan Balasan